Membludak Masyarakat ikuti Kampanye Keliling Calon Walinagari Tigo Koto Willy Adha, S. Sy. Nomor Urut 3

Tanahdatar – Pencoblosan pemilihan walingari di Kabupaten Tanah Datar tinggal menghitung hari, gerakan kampanye dari masing masing paslon sudah sangat jelas terlihat,

Hal itu disaksikan langsung oleh media ini saat turun kelapangan menyasikan secara langsung salah satu paslon calon Walinagari Tigo Koto nomor urut 3 Willy Adha, S. Sy. pada Senin 18/09/2023 di Nagari Koto, Kecamatan Rambatan, Kabupaten Tanah Datar.

Terlihat kampanye calon Walingari Tigo Koto Willy Adha membludak padati jalanan seputaran Nagari tIgo Koto.
Saat media ini memwawancarai salah seorang tim kampanye tersebut menyampaikan bahwasanya jumlah masyarakat yang mengikuti acara pada hari ini sangat diluar prediksi yaitu lebih banyak dari yang kita telah perkirakan sebelumnya.

Willy Adha, S. Sy saat di konfirmasi mengatakan kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka kampanye akbar pemilihan Wali Nagari Tigo Koto nomor urut 3 Willy Adha, S. Sy. kampanye ini disepakati secara bersama dengan metode kampanye keliling dalam Nagari Tigo Koto disepuluh jorong yang ada di kenagarian tigo koto yang dimulai dari jam 8 pagi hingga jam 4 sore.

“Alhamdulillah untuk jumlah iring iringan mobil kita tadi berjumlah 50 mobil dan sekitar 350 motor, ” sampai Willy.

About the author: editor

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *